Jumat, 30 Agustus 2024
Hari terakhir kegiatan P5 siswa-siswi SMP Negeri 2 Mojokerto memakai seragam olahraga, mengikuti senam pagi. Siswi yang tergabung dalam ekstrakurikuler tari menjadi instruktur senam. Bapak-ibu guru memakai kaos hitam, bergambar wajah Soekarno muda turut serta dalam barisan. Nggolek keringet, mencari keringat agar sehat. Peserta didik bersemangat dan ceria menggerakan badan.
Setelah itu, Pak Mulib menutup kegiatan P5 dengan memberi pesan agar anak-anak SPENDA semakin mencintai budaya bangsa, dengan mencari tahu tentang kekayaan tiap daerah di Indonesia. Pak Mulib juga memberi pertanyaan seputar ibu kota tiap provinsi untuk memberi suntikan pengetahuan kepada peserta didik.
“Kami berharap kegiatan P5 ini anak-anak mendapat pengetahuan mengenai daerah yang diangkat menjadi model maket. Yang paling penting semoga semangat kebhinnekaan gloobal dan gotong royong dapat dipupuk lewat progam ini,” tutupnya.
Acara dilanjutkan dengan pembacaan pemenang lomba SPENDA Pitulasan Menyala! Lewat ajang ini dapat terlihat potensi peserta didik di luar akademik selain sebagai sarana healing dan belajar bekerja sama dalam kelompok.
Mereka kemudian kembali ke kelas mengerjakan tugas akhir yakni menyelesaikan video laporan yang berisi proses latihan dan pembuatan karya selama mengikuti kegiatan P5. Sebelum pulang mereka mengerjakan refleksi hari ini dan kerja bakti membersihkan kelas masing-masing.






